RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID, EMPAT LAWANG - Bahan bakar subsidi jenis bio solar belakangan ini sulit didapat di kawasan Tebing Tinggi Kabupaten Empat Lawang, dimana saat baru tiba di SPBU dalam hitungan jam bio solar acap kali langsung habis.
Tidak heran pada saat bio solar tiba antrian kendaraan mengular di sepanjang Jalan Lintas Sumatera, Tebing Tinggi, Kabupaten Empat Lawang.
BACA JUGA:Semarakan HUT RI, SD N 4 Pendopo Gelar Beragam Lomba
Menurut Putri, Admin SPBU yang ada di kawasan Talang Banyu, Tebing Tinggi mengatakan biasanya dalam hitungan empat hingga lima jam sebanyak 8 kl atau ton solar habis. "Pengendaran itu memang cepat-cepatan saat solar baru tiba, sehingga terjadi antrian cukup panjang 8 kl atau ton solar biasanya habis dari jam 10 sampai jam 2 atau jam 3 sore," katanya, Kamis (11/8/2022).
BACA JUGA:Membahayakan Pengendara, Hewan Ternak Warga Berkeliaran di Jalan Raya
Adapun pengiriman solar biasanya dilakukan setiap hari, dimana jika stok solar kosong menurut Putri memang karena masih dalam pengiriman. "Hari ini lagi kosong masih dalam pengiriman biasanya kalau solar sampai sopir-sopir langsung antri untuk isi solar mereka itu sudah menunggu," ujarnya.
Menurutnya banyaknya antrian kendaraan yang akan mengisi solar terjadi karena memang lokasi SPBU tersebut berada di Jalan Lintas Sumatera."Ini yang antri solar bisa dari mana-mana, dari luar Emoat Lawang jadi cepat cepat habisnya kalau seandainya pengiriman ke kita dua kali lipat atau 16 ton saya kira bakal cukup," tutupnya. (ar)