Dispar Pagaralam Adakan Malam Penganugrahan Film

Senin 06-12-2021,16:33 WIB

RAKYATEMPATLAWANG COM Event malam penganugerahan Lomba Video Kreatif dinahkodai oleh Dinas Pariwisata Kota Pagaralam akhirnya memilih aktor aktris dan sineas terbaik setelah melalui proses seleksi panjang melibatkan Dewan Juri Nasional Hadiah Iomba diserahkan langsung Walikota Pagaralam Alpian Maskoni didampingi oleh Kepala Dinas Pariwisata M Brilian Aristopani Kabid Pengembangan Ekonomi Kreatif Widyawati bertempat di aula Vila MTQ Kompleks Perkantoran Gunung Gare kemain Kegiatan mengambil tema Pariwisata Budaya dalam Wajah Kreatif Melalui Lomba Video Kreatif masyarakat di luar Kota Pagaralam yang tidak tau akan menjadi tahu Apalagi dengan kemajuan teknologi sangat mudah sekali mempromosikan daerah secara digital tuturbWalikota Pagaralam Alpian Maskoni Walikota juga menjelaskan kegiatan ini bentuk komitmen kami peduli akan kelestarian sekaligus pengembangan seni dan budaya daerah di masa pandemi saat ini Melalui kreatifitas yang dituangkan dalam bentuk video Kami akan terus berupaya untuk meningkatkan sarana dan prasarana agar masyarakat terus berdatangan di Kota Pagaralam jelasnya seraya berharap bakat bakat sineas muda Kota Pagaralam akan bermunculan dengan menghasilkan film film menarik menjadi sebuah daya tarik wisata Sementara itu Kepala Dinas Pariwisata Kota Pagaralam M Brilian Aristopani didampingi Kabid Pengembangan Ekonomi Kreatif Widyawati mengatakan lomba video kreatif merupakan salahsatu upaya pengembangan dan pembangunan pariwisata Kota Pagaralam secara umum Sekaligus pengembangan ekonomi kreatif sub sektor Film secara khusus Dan untuk memacu berbagai pemikiran dan kreatifitas para insan kreatif baik individu maupun kelompok atau komunitas ucapnya Hasil dari lomba video ini akan menjadi media audio visual bagi Pemerintah Kota Pagaralam khususnya Dinas Pariwisata dalam mempromosikan dan mengenalkan Kota Pagaralam sebagai tujuan wisata Baik secara lokal regional nasional bahkan internasional dalam memanfaatkan teknologi informasi seperti instagram youtube dan sebagainya terangnya Tambah Brilian para Dewan Juri yang dihadirkan juga berasal dari kalangan profesional di bidang perfilman sehingga dapat mengedukasi dan mendapat wawasan baru sekaligus membangun semangat insan kreatif Kota Pagaralam pungkasnya Sementara itu Sineas Kota Pagaralam Mady Lani mengaku sangat mengapresiasi kegiatan lomba video kreatif yang diselenggarakan Pemerintah Kota Pagaralam melalui Dinas Pariwisata Kota Pagaralam sebagai bentuk komitmen pemerintah mengembangkan kreatifitas perfilman daerah Terimakasih Pemerintah Kota Pagaralam Ini artinya bapak Walikota Pagaralam Alpian Maskoni sangat mendukung pengembangan seni budaya di Kota Pagaralam katanya rer

Tags :
Kategori :

Terkait